Song Seunghyun Sebagai “Daniel” Termuda dalam Musikal “Jack the Ripper”

Menjadi aktor termuda yang di kasting sebagai pemeran utama, Daniel, dalam musikal “Jack the Ripper”, Song Seunghyun FTISLAND akan mempunyai pertunjukkan musikal pertamanya di Main Hall Teater Nasional Korea tanggal 8 Agustus.

Bertanggung jawab atas Gitar, Rap dan Vokal dalam FTISLAND, ini merupakan pertama kalinya Song Seunghyun berpartisipasi dalam musikal. Pertunjukkan pertamanya dimulai tanggal 8 Agustus, menyusul kemudian tanggal 10, 12, 17, 18, 19, 21 dan 23 di Seoul dan juga 19 September, 1 dan 2 Oktober di Teater Aoyama di Tokyo, Jepang.

Song Seunghyun mengatakan, “Aku merasa gugup karena ini merupakan aktivitas solo pertamaku, tapi aku mendapat kekuatan dari saran yang diberikan oleh Jaejin dan Hongki yang pernah main dalam musikal sebelumnya. Member-member kami juga akan datang untuk mendukungku di hari pertama musikal dan aku merasa agak gugup.

Karakter Daniel dalam musikal adalah terlibat dalam urusan berbahaya untuk gadis yang dicintainya, memiliki roman yang memilukan. Selain Song Seunghyun, Ahn Jaewook, Uhm Kijoon dan Sungmin Super Junior juga dikasting bersama sebagai Daniel.

Dengan perkembangan cerita yang sempurna, panggung musik dan kemampuan akting yang baik dari para aktor, ini menandai tahun ke-3 dari perjalanan panjang musikal.

Song Seunghyun sedang sibuk dengan persiapan untuk debut musikal dalam “Jack the Ripper”.

Credit: Chosun + ying1005@withtreasures + IndTrans: primindo
Shared by : Lee Yu Ana@Primadonna FT Island

Tentang yulianaverst

cewek baek2.....muslimmm......n g combong.......gw ni orgx setia kawan bgt!!! pokx baek deh.....!!*-*
Pos ini dipublikasikan di Korea News, Seung Hyun. Tandai permalink.

Tinggalkan komentar